banner 728x250

Pembukaan Store Kedua Ramela Resto di Grand Cordela AS Patra Kuningan

banner 120x600
banner 468x60

Kuningan.Merdekaonlinetv.id-Ramela Resto mengumumkan pembukaan store keduanya di Hotel Grand Cordela AS Patra Kuningan. Setelah sukses dengan gerai pertama di Cordela Hotel Senen-Jakarta, Ramela Resto terus menghadirkan pengalaman kuliner otentik yang menyajikan kelezatan warisan kuliner Nusantara. Dengan tetap mengusung tema “Cultural taste of Indonesia,” Ramela Resto berkomitmen untuk memperkenalkan dan melestarikan budaya kuliner Indonesia yang kaya dan beragam.


Mengedepankan Budaya Kuliner Indonesia
Ramela Resto menyajikan menu khas dari berbagai daerah di Indonesia, dengan menggunakan bahan-bahan pilihan. Setiap hidangan diracik dengan penuh cinta dan ketelitian, menghadirkan cita rasa yang menggugah selera dan autentik. Kami ingin pelanggan merasakan kekayaan budaya Indonesia melalui setiap suapan.
“Pembukaan store kedua ini merupakan wujud dari komitmen kami untuk terus melestarikan dan memperkenalkan kelezatan kuliner Indonesia kepada masyarakat luas. Kami berharap Ramela Resto bisa menjadi tempat di mana pelanggan tak hanya menikmati makanan, tapi juga merasakan kekayaan budaya yang ada di dalam setiap hidangan,” ujar Daniel Sulaiman, Chief Operating Officer Omega Hotel Management
Konsep Desain yang Hangat dan Nyaman
Selain menu yang memanjakan lidah, Ramela Resto di Grand Cordela AS Patra Kuningan juga menawarkan suasana yang nyaman dan hangat dengan sentuhan desain interior yang kental dengan nuansa budaya Indonesia. Setiap elemen dekorasi dipilih dengan seksama untuk menciptakan lingkungan yang mencerminkan kekayaan tradisi Nusantara, menjadikan Ramela Resto sebagai tempat yang sempurna untuk berkumpul bersama keluarga, teman, ataupun untuk pertemuan bisnis.
Tentang Ramela Restoran :
“Ramela – Cultural Taste of Indonesia” dipersiapkan untuk menjadi destinasi kuliner terkemuka di berbagai lokasi menjadi pilihan utama bagi mereka yang mencari pengalaman kuliner yang autentik dan menyenangkan.

banner 325x300


Nama Ramela sendiri terinspirasi dari seorang perempuan muda yang tinggal di sebuah desa dan bekerja sebagai petani, dikarenakan sehari-hari berkutat dengan keaslian makanan Indonesia maka ia ingin mendorong masyarakat sekitarnya untuk menghargai makanan Indonesia dan mengenalnya lebih dalam lagii sebagai bagian dari budaya Kuliner Nusantara

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *