40 Tim Futsal SD Jakarta Pusat Siap Unjuk Kebolehan

Jakarta.Merdekaonlinetv.id-Sebanyak 40 tim Sekolah Dasar (SD) Se-Jakarta Pusat ambil bagian dalam turnamen futsal antar pelajar sekolah dasar ini dalam turnamen piala walikota Jakarta Pusat. Dimana dibagi dalam 2 kategori yang kategori A kelas 2-4 dan kategori B kelas 5-6

M.Irvan selaku ketua panitia mengatakan animo sekolah yang ingin mendaftar cukup banyak, baik dari sekolah dasar di Jakarta Pusat dan juga di luar Jakarta Pusat, sampai penutupan pendaftaran tanggal 8 sept 2024 tercatat masing-masing kategori tercatat 25 tim yang mendaftar dikarenakan kebutuhan hanya 20 tim tiap kategori maka panitia memberikan alternatif siapa yang duluan mengembalikan formulir dan uang pendaftaran maka dialah yang masuk menjadi peserta.

Lebih lanjut Irvan menambahkan kegiatan ini akan dimulai pada tanggal 13-16 Sept 2024 dengan sistem saling ketemu dan mendapatkan 8 besar akan bertemu juara grup akan bertemu dengan runner up kemudian pemenangnya akan menjadi juara.

Wildan salah satu pelatih dari SDN 08 kemayoran mengatakan kalau di lihat peta kekuatan tiap sekolah hampir sama rata tapi yang belom pernah kelihatan SDN 01 menteng sama SDK Fransiskus karena selama ini belum pernah lihat permainannya,” ungkap Wildan.

Exit mobile version